Sabtu, 14 Mei 2016

Ketahui 11 Hal Berikut Ini Sebelum Ke Green Bay, Banyuwangi-Jawa Timur

Ketahui 11 Hal Berikut Ini Sebelum Ke Green Bay, Banyuwangi-Jawa Timur
sumber foto by banyuwangibagus.com
Ketahui 11 Hal Berikut Ini Sebelum Ke Green Bay, Banyuwangi-Jawa Timur. Kalau melihat Danang D’Academy 2 di televisi, apa yang terlintas dalam benak Anda? Suaranya bagus, punya ciri khas, berpendidikan pula. Selain itu? Berasal dari kota Banyuwangi. Ya, dia adalah kontestan penyanyi dangdut yang berasal dari salah satu kabupaten di Jawa Timur. Kabupaten ini terletak di bagian paling Timur pulau Jawa yang berbatasan dengan Selat Bali. Karena letaknya di kawasan tapal kuda, Banyuwangi ternyata menyimpan banyak tempat wisata pantai yang tak kalah bagus dengan di Bali. Akan tetapi, karena kalah tenar, banyak sekali wisatawan yang tidak tahu tempat-tempat wisata yang bagus di sana. Salah satunya tempat wisata Green Bay (Teluk Hijau).

Sesuai namanya, Green Bay, artinya adalah teluk hijau. Kalau biasanya teluk berwarna biru, berbeda dengan Green Bay. Dengan air yang bening, dari kejauhan, teluk ini akan menampakkan warna hijau karena di dasar laut banyak alga yang tumbuh. Selain itu, saat Anda mengunjungi tempat wisata ini, Anda juga akan mendapati, pantai batu, air terjun, dan deretan batu karang yang indah. Paket kompilt bukan? Datang ke satu tempat, tapi dapat banyak keindahan ciptaan Allah.

Ketahui 11 Hal Berikut Ini Sebelum Ke Green Bay, Banyuwangi-Jawa Timur
Peta letak Kabupaten Banyuwangi
Green Bay adalah salah satu tempat wisata yang berada dalam kawasan Taman Nasional Meru Betiri, Sarongan, Pesanggaran, Banyuwangi. Kalau dari kota Banyuwangi, kira-kira Anda harus menempuh jarak sekitar 90 kilometer. Agar Anda makin penasaran, coba ketahui 11 hal berikut ini sebelum ke Green Bay, Banyuwangi-Jawa Timur:

1.Green Bay bisa diakses melalui berbagai jalur, diantaranya Jember dan Banyuwangi. Ikuti saja jalur menuju Pantai Rajegwesi.


2.Rata-rata wisatawan masih jarang yang datang ke Green Bay. Tujuan utama mereka melancong adalah ke Taman Nasional Meru Betiri dan Sukamade. Jadi, Green Bay ini hanya dilewati saja, kalaupun ada yang singgah hanya melihat dari atas bukit keindahan Green Bay ini.

3.Gunakan kendaraan jeep atau sewa motor untuk meunju tempat wisata Green Bay.

4.Parkir kendaraan di sekitar Pantai Rajegwesi dan ikuti jalur menuju Green Bay. Sepanjang jalan menuju Green Bay pun sudah ada petunjuk arahnya. Jadi, wisatawan tidak akan kesulitan.

Ketahui 11 Hal Berikut Ini Sebelum Ke Green Bay, Banyuwangi-Jawa Timur
sumber foto by nativeindonesia.com
5.Untuk bisa sampai di tempat wisata Green Bay butuh perjuangan. Di sepanjang perjalanan Anda harus melewati jalan berbatu, medan yang curam, bertemu dengan hutan yang berpohon besar-besar (setiap pohon ada namanya-bisa belajar IPA nih). Tempat wisata ini memang cocok bagi pecinta tantangan, misalnya, backpacker ( baca disclosure) sejati. Maka dari itu, siapkan sepatu atau sandal gunung yang tepat ya!

6.Kira-kira 300 meter sebelum sampai di Green Bay, Anda akan menemui pantai yang penuh dengan batu-batu. Kalau biasanya pantai daratannya berpasir putih, pantai ini tidak, melainkan batu. Makanya, pantai ini disebut dengan Pantai Batu. Yang unik dari pantai ini adalah saat momen ombak datang kemudian kembali lagi ke laut, akan ada suara gluduk-gluduk yang ditimbulkan akibat dari air yang bergesekan dengan batu.

Ketahui 11 Hal Berikut Ini Sebelum Ke Green Bay, Banyuwangi-Jawa Timur
Pantai Batu
sumber foto by banyuwangibagus.com
7.Dari Pantai Batu ini, Anda masih akan menyusuri hutan sampai akhirnya bertemu dengan deretan batu karang dan sepasang tebing karang yang memisahkan antara Pantai Batu dan Green Bay.

Dua tebing karang yang memisahkan Pantai Batu dan Green Bay
foto by banyuwangibagus.com
8.Saat di Green Bay, Anda bisa menikmati pasir putih yang halus, pemandangan pantai yang kehijauan, dan tentunya bermain air sepuasnya. Oya, jangan kaget, di sini juga ada monyet yang berkeliaran lho!

Green Bay :)
foto by banyuwangibagus.com
9.Tak perlu khawatir untuk urusan membilas tubuh selesai bermain air. Karena di sekitar Green Bay, terdapat air terjun di balik bukit. Air terjunnya tak terlalu tinggi, kurang lebih 10 KM, dan lumayan bisa bersih-bersih sepuasnya. Sayangnya, saat musim kemarau tiba, air terjun ini kering. Di mana kalau membilas badan? Anda bisa ke Pantai Batu. Di sana ada sungai yang airnya tawar dan lumayan bersih.

air terjun
foto by banyuwangibagus.com
10.Ingin camping di area Green Bay? Perhatikan betul ketentuan dari pihak petugas Taman Nasional Meru Betiri. Karena Green Bay masuk dalam kawasan habitat rusa dan macan tutul. Selain itu, Anda tidak bisa memasang tenda di pinggir pantai. Sebab, saat pasang air laut, airnya akan memenuhi daratan pantai. Akan lebih aman apabila kalau mendirikan tenda di dekat semak.

11. Kawasan Green Bay ini ternyata juga ditumbuhi bunga langka yang dilindungi oleh negara, yaitu Bunga Raflesia.

Itulah 11 hal yang harus Anda ketahui sebelum Ke Green Bay, Banyuwangi-Jawa Timur. Makin pensaran? Segera masukkan Green Bay sebagai salah satu tempat wisata yang harus Anda kunjungi tahun ini! Siapkan betul fisik Anda agar liburan Anda bisa lancar dan menyenangkan. Jangan lupa bawa kamera dan bawa obat-obatan!

Sumber bacaan:
http://www.banyuwangibagus.com/2013/08/pantai-teluk-hijau-surga-yang.html
http://mrauul.blogdetik.com/2013/11/11/teluk-hijau-salah-satu-pantai-di-kawasan-taman-nasional-meru-betiri/
http://www.nativeindonesia.com/wisata-teluk-hijau-banyuwangi/
https://id.wikipedia.org/wiki/Kabupaten_Banyuwangi
https://id.wikipedia.org/wiki/Teluk_Hijau

8 komentar:

  1. Dulu ke Banyuwangi cuma mampir makan sama numpang lewat doang..hehe, pengen deh sesekali jalan ke arah timur...:D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Harus dong mbak. Banyak surga tersembunyi di sana.

      Hapus
  2. Bunga raflesianya di sebelah mananya yaaaaa....

    BalasHapus
  3. wah, indahnya..udaranya juga segar ya mba..

    BalasHapus
  4. MasyaAllah.. indahnya...

    blogger semarang ke sana rame2, trus nyebrang ke Bali keknya seru.. *mimpi

    BalasHapus